HRIS

5 Aplikasi HRIS Terbaik untuk Kantor Anda

HRIS atau Human Resources Information System adalah sebuah sistem yang bisa membantu aspek manajemen SDM perusahaan. Dengan software HRIS, maka banyak hal bisa lebih efektif dan efisien. Bukan hanya berguna untuk kebutuhan operasional kantor, tapi juga meningkatkan kinerja karyawan. Lalu apa saja aplikasi HRIS terbaik yang cocok untuk perusahaan Anda?

Daftar Aplikasi HRIS Terbaik yang Bisa Anda Pakai

Dari beberapa aplikasi berikut ini, mungkin sebagian sudah pernah Anda ketahui. Talenta. Aplikasi karya Mekari ini, dilengkapi dengan beragam fitur unggulan yang telah menyesuaikan dengan peraturan pemerintah.

1. Talenta

Talenta menyediakan fitur unggulan yang terintegrasi, jadi pengguna lebih mudah. Beberapa fitur yang ada di dalamnya yaitu; absensi online, sistem payroll, perhitungan lembur, pengajuan cuti karyawan, dan pengaturan jam kerja.

HR perusahaan yang menggunakan aplikasi Talenta jelas akan terbantu dalam manajemen timnya, daripada cara-cara manual.

2. LinovHR

Selanjutnya ada LinovHR yang memberi berbagai fasilitas fitur terbaik seperti Aplikasi absensi, Payroll Outsourcing, LinovHR Cloud, dan masih banyak lagi. Aplikasi LinovHR bisa membantu manajemen perusahaan mengelola kedisiplinan para karyawan tanpe repot. Biaya langganannya hemat karena dihitung sesuai jumlah karyawan di perusahaan.

3. OrangeHRM

Sebelumnya kita sudah mengenal aplikasi HRIS terbaik asal Indonesia. Selanjutnya adalah software HRIS asal New Jersey, Amerika Serikat. OrangeHRM sudah banyak dipakai perusahaan korporat maupun startup di berbagai negara.

Secara teknis, OrangeHRM menggunakan sistem modular yang mana setiap modular punya kegunaan sendiri yang menyesuaikan kebutuhan di perusahaan. Fitur unggulan OrangeHRM yaitu; Talent Manegement, People Management, Compensation, dan Culture untuk menunjang karir karyawan.

4. KaryaONE

Aplikasi KaryaONE cocok dipakai berbagai macam perusahaan. Fitur absensi yang dimiliki sepaket dengan berbagai software lain. Pengguna bisa menikmati kemudahan setiap fitur seperti administrasi HR, urusan izin dan cuti, payroll, dan talent management.

5. Kerjoo

Aplikasi Kerjoo memang masih termasuk baru di Indonesia karena baru rilis tahun 2021. Tapi, penggunanya sudah merasakan berbagai keunggulan fiturnya seperti; aplikasi absensi, laporan kerja, izin dan cuti, bahkan layanan izin dalam jam. Semuanya disajikan dengan user friendly, apalagi ada kesempatan mendapatkan paket gratis untuk para pengguna.

Untuk menggunakan aplikasi HRIS terbaik,  pastikan untuk menyesuaikan dengan fitur yang dibutuhkan. Untuk menjaga performa karyawan bukan hanya butuh aplikasi untuk HR, tapi juga hal-hal yang sifatnya personal dan penuh empati. Contohnya dengan pemberian hampers ataupun hadiah spesial untuk karyawan kantor. Jangan ragu untuk temukan pilihan hadiah untuk karyawan Anda melalui Yippy.

Posts created 39

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts

Begin typing your search term above and press enter to search. Press ESC to cancel.

Back To Top
× Contact Us