Memilih hadiah yang profesional seringkali memberi tantangan tersendiri. Apalagi kalau penerimanya adalah orang-orang dari berbagai latar belakang dan berbagai karakter. Tapi, untuk berbagai momen di lingkungan kerja, hadiah atau corporate gift adalah elemen penting. Pemberian kado corporate gifting adalah kesempatan untuk memperkuat hubungan dengan rekan bisnis, karyawan, atau mitra bisnis. Kali ini akan kita bahas tentang ide kado corporate gifting yang profesional beserta tips-tips agar penerima kado merasa terkesan.
Ide Kado Corporate Gifting yang Profesional
Untuk menjaga relasi profesional yang lebih baik, berikut ini adalah contoh kado corporate gift yang cocok.
Satu Set Pena Eksklusif
Set pena yang eksklusif adalah simbol prestise atau kebanggaan tersendiri. Memberikan pena yang berkualitas untuk rekan bisnis bisa mencerminkan pandangan terhadap mereka sebagai orang penting dan layak dihargai. Tentu pilihan warna dan kemasannya pun harus disesuaikan dengan selera penerimanya.
Jam Tangan Eksekutif
Orang-orang di lingkup pekerjaan kemungkinan adalah orang yang sibuk dengan aktivitas sehari-hari yang produktif dan dinamis. Sebuah produk jam tangan eksekutif yang elegan dapat menjadi kado yang berharga dalam bisnis. Bukan cuma bermanfaat dari segi fungsi, tapi juga mendukung penampilan.
Kemeja
Kemeja adalah hadiah yang cocok dalam konteks profesional. Memberi hadiah kemeja untuk rekan kerja menunjukkan bahwa kamu memahami pentingnya penampilan di lingkungan bisnis atau pekerjaan yang profesional. Jenis pakaian ini mendukung kepraktisan di berbagai kegiatan seperti bekerja, bertemu klien, dan acara formal.
Aksesoris Kantor
Aksesoris kantor jug cocok untuk menjadi kado corporate gifting yang profesional sekaligus personal. Hiasan seperti lukisan, bingkai foto eksklusif, atau aksesoris meja kerja akan menjadi dekorasi yang bagus untuk ruang kerja. Jadi, bukan cuma mendukung produktivitas kerja, tapi juga agar bisa bekerja dengan suasana hati yang bahagia.
Batik
Ada beberapa alasan kenapa batik cocok untuk hadiah yang profesional. Tentunya sebagai warisan budaya Indonesia, batik memuat nilai tradisi dan budaya yang harus terus dilestarikan. Apalagi kain batik memiliki pola yang unik, desain artistik, dan bisa dipakai di berbagai momen.
Laptop Case
Laptop case akan memberikan perlindungan ekstra untuk laptop yang dipakai kerja. Penerima hadiah pasti akan menerimanya dengan senang hati. Dengan menggunakan case yang bahannya berkualitas, maka laptop dan beberapa file penting di dalamnya jadi tetap aman. Tentunya alat ini mendukung pekerja yang memiliki mobilitas tinggi.
Tumbler Premium
Penggunaan tumbler di zaman sekarang bukan cuma dilihat dari segi fungsional, tapi juga estetika. Apalagi bagi pekerja kantoran, tumbler premium adalah bagian dari gaya hidup. Yang jelas, dengan memiliki tumbler sendiri, penerima hadiah bisa lebih mudah menjaga asupan cairan tubuh agar tidak dehidrasi.
Tips Memberikan Hadiah yang Profesional
Agar hadiah corporate gifting dapat diterima dengan baik, simak tips berikut ini.
Miliki Tujuan Jelas
Tentukan dulu apa saja tujuan memberikan hadiah corporate gift. Apakah untuk ucapan terima kasih, perayaan pencapaian, atau membangun hubungan profesional yang lebih lanjut? Memahami tujuan di awal akan membantu memilih kado yang tepat.
Pertimbangkan Hobi dan Minat Penerima
Pertimbangkan minat, hobi, dan preferensi penerima. Semakin personal hadiahnya, maka semakin spesial kesan yang akan ditinggalkan. Tambahkan kartu ucapan dengan pesan personal yang mencerminkan apresiasi. Lebih baik pesannya tidak terlalu formal dan usahakan agar pesannya disampaikan dengan tulus.
Tunjukkan Ketulusan
Pastikan hadiah profesional dikemas dengan rapi. Gunakan kemasan yang sesuai, seperti kotak kado elegan atau tas kado khusus. Setelah memberikan hadiah, lakukan tindak lanjut untuk mengecek apakah hadiah tersebut diterima dengan baik dan apakah penerima merasa dihargai. Ingat bahwa profesionalitas, perhatian, dan ketulusan adalah kunci utama dalam memberikan kado korporat yang akan meninggalkan kesan positif.
Bersama Yippy, masing-masing penerima hadiah bisa mendapat yang sesuai selera. Jadi, tidak ada hadiah yang sia-sia. Proses pengiriman hadiah juga tidak merepotkan karena kamu bisa mengirim banyak hadiah ke banyak penerima hanya dengan satu kali klik.